Sunday, October 24, 2010

Susi Susanti

Susi Susanti
Susi Susanti.jpg
Informasi pribadi
Nama lahir Lucia Francisca Susi Susanti
Tanggal lahir 11 Februari 1971 (umur 39)
Tempat lahir Tasikmalaya, Jawa Barat
Tinggi 1.61 m (5 ft 3 in)
Tunggal putri
Asal negara Flag of Indonesia.svg Indonesia Tasikmalaya, Indonesia
Pegangan tangan Kanan
Ranking dunia tertinggi 1

Lucia Francisca Susi Susanti (Hanzi: 王蓮香, Pinyin: Wang Lian-xiang, lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat, 11 Februari 1971; umur 39 tahun) adalah seorang pemain bulu tangkis Indonesia.
Dia menikah dengan Alan Budikusuma, yang meraih medali emas bersamanya di Olimpiade Barcelona 1992. Selain itu, ia pernah juga meraih medali perunggu di Olimpiade Atlanta 1996.
International Badminton Federation (sekarang Badminton World Federation) pada bulan Mei 2004 memberikan penghargaan Hall Of Fame kepada Susi Susanti. Pemain Indonesia lainnya yang memperoleh penghargaan Hall Of Fame yaitu Rudy Hartono Kurniawan, Dick Sudirman, Christian Hadinata, dan Liem Swie King.

Prestasi

  • Medali Emas Olimpiade Barcelona 1992
  • Medali Perunggu Olimpiade Atlanta 1996
  • Juara World Championship 1993
  • Juara All England 1990, 1991, 1993, dan 1994
  • Juara World Badminton Grand Prix 1990, 1991, 1992, 1993, 1994 dan 1996
  • Juara Indonesia Open 1989, 1991, 1994, 1995, 1996, dan 1997
  • Juara Malaysia Open 1993, 1994, 1995, dan 1997
  • Juara Japan Open 1992, 1994, dan 1995
  • Juara Korea Open 1995
  • Juara Dutch Open 1993
  • Juara Denmark Open 1991 dan 1992
  • Juara Thailand Open 1991, 1992, 1993, dan 1994
  • Juara Swedish Open 1991
  • Juara China Taipei Open 1991 dan 1994
  • Juara Piala Uber 1994 dan 1996 (Tim Piala Uber Indonesia)

Penghargaan



sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Susi_Susanti

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...